Rabu, 22 Maret 2017

Agility Ladder Drill untuk Taekwondo dan Hapkido

Apa itu Agility Ladder (Tangga Agility)?

Tangga Agility merupakan peralatan fitnes yang digunakan dalam berbagai cabang olahraga untuk meningkatkan agilitas, fleksibilitas dan kecepatan pada atlet. 
Latihan Tangga Agility membantu kita dalam improvisasi berbagai aspek gerakan. 
Latihan Tangga Agility juga membantu dalam meningkatkan keseimbangan, daya tahan otot, waktu reaksi dan koordinasi antara berbagai bagian tubuh. 
Selain manfaat fisik, latihan tangga agility juga membantu dalam meningkatkan sistem saraf dan kelompok otot yang terkait. Latihan secara berkelanjutan dapat membantu dalam meningkatkan stamina serta waktu reaksi individu.
Apa manfaat Agility Ladder (Tangga Agility)?
“Agility ladder drills help in improving speed, balance, timing and coordination. Agility ladder training helps in all variants of sports, and therefore has become one of the most popular training program in the world of sports“
“Latihan Tangga Agility membantu dalam meningkatkan kecepatan, keseimbangan, ketepatan dan koordinasi. Latihan tangga agility membantu dalam semua cabang olahraga, dan karenanya telah menjadi salah satu program pelatihan yang paling populer di dunia olahraga”
Siapa yang dapat menggunakan Agility Ladder (Tangga Agility) ini?
Tidak hanya atlet saja, orang tua, muda, anak2, pria, wanita. Setiap orang dapat mempraktekan tangga agility ini, Gerakan latihan tangga agility termasuk gerakan latihan sederhana, seperti dengan langkah maju, mundur, serta gerakan menyamping secara kuat, mengangkat lutut tinggi sambil berlari ke samping. Latihan tangga agility digunakan oleh pelatih dalam berbagai cabang olahraga, mulai dari olahraga atletik, permainan bola kecil, bola besar hingga olahraga bela diri.

Bahkan saat ini, tangga agility ini juga digunakan di sekolah-sekolah oleh instruktur pendidikan jasmani di Eropa dan Amerika dalam rangka untuk melatih siswa, hanya di indonesia belum banyak orang mengenal alat tangga agility ini.



0 komentar:

Posting Komentar